Jumat, 24 November 2017

Rumus tegangan, regangan dan modulus Young

Tegangan dapat diartikan sebagai perbandingan antara gaya F yang dialami benda dengan luas penampang A. Secara matematis dirumuskan sebagai berikut:

Rumus tegangan

Keterangan:
F = gaya (N)
A = luas penampang (m2)

Jadi jika yang dicari gaya F maka rumusnya:

F = Tegangan . A

Regangan dapat diartikan sebagai perbandingan antara pertambahan panjang (ΔL) dengan panjang awal L0. Jika dirumuskan sebagai berikut:

Rumus regangan

Keterangan:
ΔL = pertambahan panjang (m)
L0 = panjang awal (m)

Perbandingan antara tegangan dengan regangan disebut Modulus Young. Modulus Young dirumuskan sebagai berikut:

Rumus Modulus Young

Jadi berdasarkan rumus tersebut, jika yang dicari gaya F maka rumusnya:

Rumus gaya jika Modulus Young diketahui

Sedangkan untuk menghitung Luas Penampang menggunakan rumus:

Rumus luas penampang jika Modulus Young diketahui

Tidak ada komentar:

Posting Komentar